Rechercher dans ce blog

Sunday, March 7, 2021

5 Cerita Ashanty Kena COVID-19: Sempat Menyerah Saat Kritis - detikHot

Jakarta -

Ashanty akhirnya mengumumkan sudah negatif dari COVID-19. Pengumuman itu disampaikan Ashanty lewat Channel YouTube miliknya.

Berikut fakta-fakta Ashanty yang sudah negatif dari virus tersebut:

1. Isolasi Selama 14 Hari

Ashanty dinyatakan negatif Corona setelah menjalani isolasi mandiri di rumahnya selama 14 hari. Sebelumnya, Azriel, Arsy, dan Aurel sudah dinyatakan negatif dari virus ini.


2. Lewati Masa Kritis

Saat terkonfirmasi virus ini, kondisi Ashanty yang memiliki penyakit bawaan sempat menurun. Bahkan Ashanty harus dilarikan ke rumah sakit lantaran kondisinya yang sangat mengkhawatirkan.

"Sampai akhirnya aku harus dilarikan ke rumah sakit karena memang sudah sesak napas sekali. Aku merasa sudah nggak kuat dengan sesak napas ini, tapi aku harus benar-benar bertahan. Dan akhirnya aku dirawat untuk beberapa hari, di sana aku juga sudah tidak tahu apa saja yang dimasukkan ke badan aku, infus apa saja yang diberikan aku sudah tidak tahu," jelas Ashanty.

Setelah kondisinya membaik, Ashanty meminta izin untuk pulang di rumah. Ia merasa menjalankan perawatan di rumah sakit justru semakin stres.


3. Awal Mula Kena Corona

Dalam Channel YouTube miliknya, Ashanty menceritakan awal mula terkena Corona sampai akhirnya anak-anaknya pun ikut dinyatakan positif.

"Jadi waktu itu, aku lupa tanggal berapa kalau nggak salah tanggal 14 Februari pas valentine itu nah si kakak (Aurel) itu dua sebelumnya sudah merasa sakit. Pas sakit itu aku pijat dan aku balurin obat ya," buka Ashanty dalam Channel YouTube miliknya.

Tapi dikatakan Ashanty, dirinya sudah merasakan ada yang tidak beres dengan kesehatan Aurel. Bahkan, Ashanty sudah menduga Aurel sudah positif COVID-19. Tapi dikatakannya, saat itu dirinya langsung melakukan tes swab antigen dan hasilnya negatif.

Di hari selanjutnya, Ashanty mengatakan sempat pergi dengan Aurel Hermansyah ke salah satu tempat. Sepulangnya dari sana, Aurel ternyata mengalami demam.

"Sampai akhirnya aku kok benar-benar punya perasaan kalau si kakak itu Corona, kan beberapa waktu lalu Arsy tidur sama kakak terus ya karena mau ditinggal nikah jadi tidur sama kakak terus. Nah aku juga sempat menggigil tuh kalau katanya Azriel mata bunda sudah putih semua, di situ Azriel manggil Mas Anang dan semua dilakukan swab PCR," jelas Ashanty lagi.


4. Sempat Menyerah

Dalam pengakuannya, Ashanty mengaku pernah mau menyerah terhadap penyakit ini. Hal tersebut dikarenakan dirinya yang merasa tidak kuat saat masa kritisnya datang.

"Dan di aku, COVID-19 ini sangat menyerang mental aku banget. Karena aku di rumah dan di rumah sakit itu dua kali aku sempat mau menyerah, karena ya itu tadi aku merasa aku nggak bisa," jelas Ashanty.

Pernah terpikirkan untuk menyerah pada keadaan, Ashanty pun akhirnya sempat menitipkan anak-anaknya kepada Anang Hermansyah. Sambil menangis, Ashanty menitipkan anak-anaknya kepada sang suami.

"Aku tuh ngerasa lemas banget waktu itu dan aku sampai bilang sama Mas Anang, 'sayang aku nggak kuat tolong jaga anak-anak ya'. Pada saat itu aku nangis, tapi ya nggak mau di depan anak-anak," beber Ashanty.


5. Sedih Disebut Meninggal Dunia

Ashanty juga sangat sedih karena mendengar kabar bohong tentang dirinya yang disebut meninggal dunia. Ia berharap jangan sampai ada lagi kabar bohong yang menyebut Ashanty meninggal dunia.

"Aku sedih banget lo waktu ada yang bilang aku meninggal, semua orang pada nanyain. Tolong dong jangan ada lagi yang menyebut kalau aku meninggal dunia," beber Ashanty.

Simak Video "Ashanty Bantah Punya Anak Asuh Cuma Buat Konten"
[Gambas:Video 20detik]
(wes/mau)

Let's block ads! (Why?)


5 Cerita Ashanty Kena COVID-19: Sempat Menyerah Saat Kritis - detikHot
Read More

No comments:

Post a Comment

Sempat Berdinding Kayu dan Tak Layak, Ini 8 Potret Kondisi Terbaru Rumah Melly Lee di Kampung Halaman - Kini … - KapanLagi.com

Sebelumnya kondisi kediaman Melly Lee di kampung halaman banyak mendapat sorotan. Jauh sebelum tenar Melly dan keluarga hanya tinggal di s...