Rechercher dans ce blog

Sunday, May 22, 2022

Sempat Terkendala, Landasan Pacu Bandara Juanda Kembali Normal - CNN Indonesia

Surabaya, CNN Indonesia --

Fasilitas landasan pacu di Bandara Internasional Juanda, Surabaya sempat mengalami kendala saat Pesawat Batik Air ID6309 rute Juanda, Surabaya (SUB) - Soekarno-Hatta, Tangerang (CGK) hendak take off pada Minggu (22/5), pukul 09.25 WIB.

Humas PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Juanda, Surabaya, Yuristo Ardi Hanggoro mengatakan, tim bandara bergerak cepat mengevakuasi pesawat kembali ke apron. Proses push back pesawat membutuhkan waktu 50 menit dan pesawat dapat kembali parkir ke apron pada pukul 10.15 WIB.

Yuristo menegaskan tidak ada kendala pada jadwal keberangkatan. Namun ada empat pesawat kedatangan yang terdampak. Mereka kemudian mengalihkan pendaratan ke Bandara Ngurah Rai, Bali.


"Beberapa di antaranya memutuskan mengalihkan pendaratan ke Bali, sisanya saat ini sudah mendarat di Bandara Juanda. Tidak ada penutupan aerodrome dan Bandara Juanda normal beroperasi," ucap Yuristo pada CNNIndonesia.com.

Yuristo menyebut, saat ini tim teknik telah selesai melakukan perbaikan secara taktikal dan tidak mengganggu jadwal penerbangan.

"Pesawat Batik Air ID6309 SUB-CGK juga sudah take off ke Jakarta," pungkas dia.

(frd/isn)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)


Sempat Terkendala, Landasan Pacu Bandara Juanda Kembali Normal - CNN Indonesia
Read More

No comments:

Post a Comment

Sempat Berdinding Kayu dan Tak Layak, Ini 8 Potret Kondisi Terbaru Rumah Melly Lee di Kampung Halaman - Kini … - KapanLagi.com

Sebelumnya kondisi kediaman Melly Lee di kampung halaman banyak mendapat sorotan. Jauh sebelum tenar Melly dan keluarga hanya tinggal di s...