Rechercher dans ce blog

Sunday, April 16, 2023

Sempat Terbang IHSG Kembali Tersungkur di Menit Awal Perdagangan - Medcom.Id

Jakarta: Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sempat menguat pada awal pembukaan namun kembali merosot setelah tujuh menit perdagangan awal.
 
Melansir data RTI, Senin, 17 April 2023, IHSG dibuka di level 6.818. Lalu pada pukul 09.07 WIB merosot 22,11 poin atau 0,32 persen ke zona merah yaitu di level 6.796,45.
 
Di sesi awal perdagangan IHSG sempat menyentuh level tertinggi sementara 6.829,51 dan level terendah 6.790,32.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Sebanyak 190 saham bergerak menguat di awal perdagangan. Sementara 164 saham lainnya melemah dan 222 saham belum bergerak alias stagnan. Kelompok 45 saham unggulan atau Indeks LQ45 naik 0,76 poin atau 0,08 persen ke posisi 951,67.
 
Total kapitalisasi market hingga 17 April 2023 adalah Rp9.566,85 triliun.
 
Tim riset Samuel Sekuritas Indonesia mengatakan, IHSG berpotensi sideways pada hari ini, seiring dengan sentimen beragam dari pergerakan bursa global dan bursa regional.
 
Pasar AS bergerak melemah pada penutupan perdagangan akhir pekan lalu. Dow Jones melemah 0,42 persen, S&P 500 melemah 0,21 persen, dan Nasdaq melemah 0,35 persen.
 
Sedangkan pagi ini Nikkei menguat 0,21 persen dan KOSPI melemah 0,04 persen.
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id
 
 

Adblock test (Why?)


Sempat Terbang IHSG Kembali Tersungkur di Menit Awal Perdagangan - Medcom.Id
Read More

No comments:

Post a Comment

Sempat Berdinding Kayu dan Tak Layak, Ini 8 Potret Kondisi Terbaru Rumah Melly Lee di Kampung Halaman - Kini … - KapanLagi.com

Sebelumnya kondisi kediaman Melly Lee di kampung halaman banyak mendapat sorotan. Jauh sebelum tenar Melly dan keluarga hanya tinggal di s...