Rechercher dans ce blog

Thursday, December 1, 2022

Beton Precast Telat, Proyek Jembatan Mbatu Ponorogo Sempat Mandeg 11 Hari - Realita.co

Beton Precast Telat, Proyek Jembatan Mbatu Ponorogo Sempat Mandeg 11 Hari

Proyek perbaikan jembatan Mbatu sempat ditinggal pekerjanya akibat matrial Precast terlambat datang.

PONOROGO (Realita)- Proyek perbaikan Jembatan Mbatu di jalur Slahung-Desa Mrayan Kecamatan Ngrayun yang jebol akibat tergerus air sungai Mbatu pada Desember 2021 lalu, sempat mandeg pekerjaannya bahkan hingga ditunggal pekerjanya. Alhasil akibat lalu lintas yang terputus pengendara sepeda motor terpaksa berjabaku melalui jalur setepak yang ekstrim. 

Kepala DPUPKP (Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Kawasan Permukiman) Jamus Kunto membenarkan hal ini. Ia mengaku proyek senilai Rp 992 juta yang dikerjakan CV Selo Kencono Kecamatan Sukorejo itu sempat ditinggal pekerjanya selama 11 hari. Hal ini menurutnya akibat keterlambatan dalam pengiriman matrial Beton Precast atas sebanyak 8 segmen pada proye yang didanai dana P-APBD (Perubahan Anggaran Belanja Daerah ) 2022 tersebut.  

" Jadi pekerjaan kita (proyek jembatan Mbatu) itu Precast atas dan bawah. Nah yang bawah sudah ada tinggal nunggu yang atas belum cukup umur betonnya. Nah karena menunggu Precast atas  itu datang sehingga pekerjaan dihentikan sementara," ujarnya, Kamis (01/12/2022).

Jamus mengaku, sejak dua hari lalu proyek jembatan dengan panjang 6 meter dan luas 6 meter  itu sudah mulai dikerjakan lagi, pasca matrial Precast atas datang. 

" Sudah datang. Sejak tiga hari lalu sudah mulai dikerjakan," ungkapnya. 

Tak hanya pemasangan Precast. Perbaikan jembatan Mbatu juga meliputi pemasangan sayap jembatan. Namun akibat matrial Precast belum datang pekerjaan ini sempat ikut berhenti. 

"  Sebenarnya ada pekerjaan sayap dan ditikungan. Tapi kalau itu dikebut juga selasai. 

Pihaknya mengeklaim dalam 3 hari mendatang, pekerjaan pemasanan Precast atas akan selesai, dan dilanjutkan dengan pengerasan pada lapisan atas jembatan. 

" Kami optimis selesai, karena akhir pekerjaan di 31 Desember nanti dan ini progresnya sudah 80 persen," pungkasnya.znl

Berita Terkait

Adblock test (Why?)


Beton Precast Telat, Proyek Jembatan Mbatu Ponorogo Sempat Mandeg 11 Hari - Realita.co
Read More

No comments:

Post a Comment

Sempat Berdinding Kayu dan Tak Layak, Ini 8 Potret Kondisi Terbaru Rumah Melly Lee di Kampung Halaman - Kini … - KapanLagi.com

Sebelumnya kondisi kediaman Melly Lee di kampung halaman banyak mendapat sorotan. Jauh sebelum tenar Melly dan keluarga hanya tinggal di s...