CHELSEA hadapi Southampton di pekan kelima Liga Inggris 2022-2023, pada Rabu (31/8/2022) dini hari WIB. Tim berjuluk The Blues itu harus tertinggal 1-2 di babak pertama kontra Southampton.
Bertandang ke Stadion St Mary’s, The Blues sebenarnya sempat unggul lebih dulu lewat pemain anyaranya, Raheem Sterling pada menit ke-23. Akan tetapi, tim tuan rumah berhasil menyamakan kedudukan lewat Romeo Lavia (28’).
Mimpi buruk Chelsea datang di menit-menit terakhir jelang turun minum. Adam Amstrong sukses mencetak gol di menit 45+1 untuk membawa keunggulan bagi Southampton. Alhasil, skor 2-1 untuk Southampton tercipta hingga jeda babak pertama usai.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Pada awal babak pertama, Chelsea berupaya untuk menekan pertahanan Southampton. Namun demikian, The Blues -julukan Chelsea- nampaknya masih belum menemukan ritme permainannya.
Memasuki menit ke-10, keadaan menjadi berbalik setelah The Saints -julukan Southampton- mendapatkan beberapa peluang. Akan tetapi, Che Adams dkk belum bisa menembus tembok tebal Eduardo Mendy.
Jual beli serangan pun terjadi saat pertandingan memasuki menit ke-15. Chelsea berhasil mendapatkan beberapa peluang emas dari sepakan Raheem Sterling dan Hakim Ziyech. Sayang, peluang itu tak membuahkan hasil.
Pada menit ke-23, Chelsea akhirnya berhasil memecah kebuntuan lewat sepakan terukur Raheem Sterling (23’). Mantan pemain Manchester City itu berhasil menceploskan bola dengan mulus melewati Gavin Bazunu, Chelsea unggul 1-0.
Usai gol tersebut, Southampton langsung merespons dengan mengepung pertahanan Chelsea. Serangan balik cepat The Saints pun cukup merepotkan lini pertahanan pasukan Thomas Tuchel.
Pada menit ke-28, Southampton mendapatkan tendangan sudut usai Cesar Azpilicueta membuang bola dengan tidak sempurna. The Saints kemudian memanfaatkan kesempatan ini dengan baik, mereka menyamakan kedudukan.
Liga Inggris 2022-2023: Sempat Unggul Lewat Raheem Sterling, Chelsea Kena Comeback 1-2 dari Southampton di Babak Pertama : Okezone Bola - Bola Okezone
Read More
No comments:
Post a Comment