JAKARTA, KOMPAS.com - Pohon besar di Jalan Latuharhary, Menteng, Jakarta Pusat, tumbang akibat diterpa hujan lebat Selasa (31/5/2022) sore.
Kepala Pleton Grup A Sektor Menteng Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat Nurulisianto mengatakan, kondisi lalu lintas di jalan tersebut mengalami kemacetan sebagai imbas tumbangnya pohon tersebut.
"Kondisi lalu lintas sangat padat, kemudian dibantu kepolisian untuk mengarahkan ke jalur busway dan Jalan Subang," kata Nurulisianto kepada wartawan, Selasa.
Baca juga: Akibat Hujan Deras, Pohon Tumbang di Duren Sawit hingga Timpa Kabel Internet
Nurulisianto mengungkapkan, pohon tanjung yang tumbang tersebut memiliki diameter sekitar 80 sentimeter serta tinggi 12 meter.
Dia menambahkan, sekitar pukul 15.00 WIB Jalan Latuharhary dilanda hujan lebat sehingga menyebabkan tumbangnya pohon tersebut.
"Sebelum ashar hujan besar dan mungkin efek pohon sudah tua dan debit volume air cukup tinggi mengakibatkan pohon tidak mampu menahan terpaan hujan," ujarnya.
Baca juga: Hujan Deras Sore Ini, Pohon Tumbang di Duren Sawit Timpa Kabel Listrik
Menurut Nurulisianto, sebanyak 40 personel dikerahkan untuk mengevakuasi reruntuhan pohon tersebut agar kondisi jalan dapat kembali dilintasi pengendara.
"Sebanyak 35 personel Dinas Kehutanan dan 5 personel damkar dikerahkan, kami dari damkar hanya memotong street sign yang rubuh," ucap Nurulisianto.
Beruntung akibat insiden tersebut, kata Nurulisianto, tidak ada korban jiwa maupun korban luka-luka.
"Alhamdulillah tidak ada korban akibat peristiwa ini, tidak ada orang mobil atau kendaraan lain yang melintas saat pohon tumbang," tuturnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Pohon Besar Tumbang akibat Hujan Deras di Menteng, Lalu Lintas Sempat Tersendat - Kompas.com - Megapolitan Kompas.com
Read More
No comments:
Post a Comment