Rechercher dans ce blog

Saturday, May 28, 2022

Pintu Air Pasar Ikan Sempat Siaga 1, Jakarta Waspada Banjir - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta menjelaskan muka air di Pintu Air Pasar Ikan sempat naik menjadi 252 cm dan statusnya Siaga 1. Warga Jakarta Utara diimbau waspada potensi banjir.

BPBD DKI Jakarta melalui Twitter menjelaskan kenaikan muka air di Pintu Air Pasar Ikan mulai meningkat sejak Sabtu (28/5) pukul 17.00 WIB menjadi 208 cm (Siaga 2).

Sementara ukuran normal muka air di Pintu Air Pasar Ikan di bawah 170 cm.


Pada 21.00 WIB muka air meningkat menjadi 252 cm sehingga statusnya meningkat menjadi Siaga 1.

Pada Minggu (29/5) pukul 00.00 WIB muka air turun menjadi 208 cm dan statusnya kembali ke Siaga 2.

Sementara itu diungkap juga Pintu Air Angke Hulu tengah berada dalam status Siaga 3 dengan ketinggian muka air 240 cm.

Sejauh ini belum ada pintu air yang statusnya Siaga 1. Sekarang hanya Pintu Air Pasar Ikan yang statusnya Siaga 2, sementara Siaga 3 dialami Pintu Air Angke Hulu.

Pintu air lainnya Siaga 4 yakni di Katulampa, Depok, Manggarai, Karet, Krukut Hulu, Pesanggrahan, Waduk Pluit, Cipinang Hulu, Sunter Hulu dan Pulo Gadung.

BPBD DKI Jakarta juga mengeluarkan info peringatan dini cuaca wilayah Jabodetabek pada Minggu (29/5) pukul 00.00 WIB hingga 04.00 WIB. Diprediksi berpotensi terjadi hujan sedang-lebat disertai kilat/petir dan angin kencang.

(fea)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)


Pintu Air Pasar Ikan Sempat Siaga 1, Jakarta Waspada Banjir - CNN Indonesia
Read More

No comments:

Post a Comment

Sempat Berdinding Kayu dan Tak Layak, Ini 8 Potret Kondisi Terbaru Rumah Melly Lee di Kampung Halaman - Kini … - KapanLagi.com

Sebelumnya kondisi kediaman Melly Lee di kampung halaman banyak mendapat sorotan. Jauh sebelum tenar Melly dan keluarga hanya tinggal di s...