Rechercher dans ce blog

Sunday, January 2, 2022

Emma Watson Ungkap Sempat Tak Mau Lagi Jadi Hermione Granger - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Di tengah antusias penggemar Harry Potter menyambut Harry Potter 20th Anniversary: Return to Hogwarts, terungkap bahwa Emma Watson sempat ingin berhenti berperan di film Harry Potter.

Fakta mengejutkan tersebut disampaikan oleh David Yates, sutradara film kelima, Harry Potter and the Order of the Phoenix.

Di tengah diskusi pembuatan Harry Potter and the Order of the Phoenix, Watson awalnya tak langsung mengiyakan bakal kembali memerankan Hermione Granger.


"Ketika saya memulai, satu hal (produser) David Heyman dan studio bicara ke saya bahwa 'Emma tak yakin ia ingin melanjutkan Harry Potter selanjutnya'," kata Yates seperti dikutip dari Entertainment Tonight, Minggu (2/1).

Para pemeran Harry Potter kemudian mendiskusikan keengganan Watson kembali ke film franchise tersebut.

"Orang-orang lupa apa yang harus dia lalui dan bagaimana mengagumkannya dia. Dan Radcliffe (pemeran Harry Potter) dan Rupert Grint (pemeran Ron Weasley) punya satu sama lain. Saya punya teman sejawat, sedangkan Emma tak hanya lebih muda tapi juga sendirian," kata Tom Felton, pemeran antagonis Draco Malfoy.

Watson menambahkan bahwa ia juga menemukan tulisan diary yang menggambarkan bahwa dirinya merasa kesepian pada saat itu.

Radcliffe turut menyebut kalau para pemeran muda berjuang secara mental saat itu.

"Kami tidak pernah mendiskusikannya di film karena kami saat itu hanya anak-anak. Sebagai remaja 14 tahun, saya tidak pernah menanyakan ke anak sebaya bagaimana kabarnya dan jika mereka baik-baik saja," tutur Radcliffe.

Dalam diskusi antara Watson dan Grint soal kesulitan yang dialami Watson di era pembuatan film Order of the Phoenix, Grint mengaku merasakan hal serupa namun tak tahu Watson juga menghadapinya juga.

"Apakah kamu dulu berpikir berhenti? Saya tidak pernah benar-benar membicarakan soal hal ini," tanya Grint.

"Ya, kala itu saya takut. Saya tidak tahu apakah kamu merasakan titik kritis di mana kamu merasa akan melakukan hal yang sama selamanya," papar Watson.

Mengamini Watson, Grint mengakui dia juga kerap merasakan hal serupa sepanjang pembuatan Harry Potter.

"Kami seperti mengalami hal serupa tapi tidak terpikirkan kalau yang hain menghadapi hal yang sama," jelasnya.

Pada akhirnya, tak ada satu pun dari trio legendaris Hogwarts tersebut yang berhenti di tengah jalan dan mereka menyelesaikan total 8 film hingga beranjak dewasa.

Fan di Indonesia bisa menyaksikan Harry Potter 20th Anniversary: Return to Hogwarts yang tayang 1 Januari 2022 di HBO GO.

(wel/ugo)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)


Emma Watson Ungkap Sempat Tak Mau Lagi Jadi Hermione Granger - CNN Indonesia
Read More

No comments:

Post a Comment

Sempat Berdinding Kayu dan Tak Layak, Ini 8 Potret Kondisi Terbaru Rumah Melly Lee di Kampung Halaman - Kini … - KapanLagi.com

Sebelumnya kondisi kediaman Melly Lee di kampung halaman banyak mendapat sorotan. Jauh sebelum tenar Melly dan keluarga hanya tinggal di s...