TRIBUNNEWS.COM, BANGKOK - Kesebelasan Timnas Thailand tampil perdana di laga pembuka Piala AFF 2020 dengan meladeni kesebelasan Timor Leste pada Minggu (5/12/2021) sore WIB.
Sejak kick off dimulai, Timnas Thailand langsung mengambil inisiatif serangan dengan menguasai lebar lapangan bahkan tak jarang menciptakan peluang emas di depan gawang Timor Leste.
Namun, hingga jeda turun minum, skor hanya imbang 0-0.
Memasuki babak kedua, Timnas Thailand kembali mendominasi jalannya laga.
Timnas berjuluk Gajah Perang (Changsuek) itu akhirnya berhasil memecah kebuntuan melalui gol pada menit ke-51.
Gol berawal dari umpan silang lambung Narubadin Weerawatnodom dari sisi kanan serangan yang disambut oleh Pathompol Charoenrattanapirom.
Pathompol kemudian mengontrol bola dan sepakannya gagal dihalau oleh kiper Timor Leste, Junildo Pereira.
Narubadin lagi-lagi menjadi pahlawan yang membawa Timnas Thailand menggandakan keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-81.
Umpan silang Narubadin dari sisi kanan serangan mampu dimanfaatkan dengan baik oleh Supachok Sarachat.
Hingga wasit meniupkan peluit panjang, skor pun tetap 2-0 untuk kemenangan Timnas Thailand asuhan Alexandre Polking.
Timor Leste Sempat Membuat Timnas Thailand Kewalahan - Tribunnews
Read More
No comments:
Post a Comment