Rechercher dans ce blog

Wednesday, December 1, 2021

Kronologis Ipda OS Tembak Mati Poltak Pasaribu, Korban Sempat Buntuti Pejabat Masuk Hotel dengan Perempuan - Okezone

JAKARTAPenembakan brutal di Tol Lingkar Luar Jakarta (Jakarta Outer Ring Road/JORR) Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta Selatan menewaskan salah seorang korbannya. Poltak Pasaribu, salah satu dari dua korban penembakan yang dilakukan seorang Polantas itu akhirnya meninggal dunia.

Insiden bermula saat mobil yang dinaiki Poltak dan tiga orang lainnya, dihentikan di area jalan tol JORR.

BACA JUGA: Terungkap! Penyebab Ipda OS Tembak Poltak Pasaribu hingga Tewas di Tol Bintaro

Menurut keterangan istri Poltak Pasaribu, suaminya dan rombongannya saat itu sedang membuntuti seorang pejabat tinggi DKI Jakarta, yang diduga membawa seorang perempuan, dari sebuah hotel di Sentul.

“Jadi setelah dibuntuti itu orang ini diarahkan ke pinggir jalan, disuruh minggir sama yang polisi ini, jadi kan tadinya gatau polisi itukan,” jelas Lasti Silitongan, sang istri, ketika dihubungi MNC Portal Indonesia, Rabu (1/12/2021).

Sempat menolak, mobil bernomor polisi B-2235-TRA itu akhirnya berhenti di pintu keluar Bintaro.

BACA JUGA: Curhatan Pilu Istri Korban Penembakan: Suami Saya Ditembak Polisi dari Belakang!

“Jadi disuruh minggir di tol tengah, orang ini gak mau berhenti. Maksudnya agak ke mendekat keluar ke tol Exit Bintaro lah,” lanjutnya.

Setelah menghentikan kendaraan, Polantas berinisial Ipda OS kemudian membawa Poltak dan rombongannya ke kantor PJR Jaya 4 untuk diamankan. Namun, di lokasi terjadi keributan yang berujung dengan penembakan terhadap dua korban, M. Aruan dan Poltak Pasaribu.

Sempat dirawat di rumah sakit, Poltak Pasaribu akhirnya meninggal dunia pada Minggu (28/11/2021).

Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Tubagus Ade Hidayat mengatakan bahwa Ipda OS mendapat laporan dari seseorang berinisial O yang mengaku merasa terancam karena dibuntuti oleh mobil Poltak dan rombongannya.

Adblock test (Why?)


Kronologis Ipda OS Tembak Mati Poltak Pasaribu, Korban Sempat Buntuti Pejabat Masuk Hotel dengan Perempuan - Okezone
Read More

No comments:

Post a Comment

Sempat Berdinding Kayu dan Tak Layak, Ini 8 Potret Kondisi Terbaru Rumah Melly Lee di Kampung Halaman - Kini … - KapanLagi.com

Sebelumnya kondisi kediaman Melly Lee di kampung halaman banyak mendapat sorotan. Jauh sebelum tenar Melly dan keluarga hanya tinggal di s...