Rechercher dans ce blog

Tuesday, August 31, 2021

Pagi-pagi Harga Minyak Kok Sudah Ambles 1,7%? - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Harga minyak dunia bergerak turun pada perdagangan pagi hari ini. Kenaikan harga yang sudah lumayan tajam membuat investor 'gatal' untuk mencairkan cuan.

Pada Rabu (1/9/2021) pukul 08:13 WIB, harga minyak jenis brent berada di US$ 71,71/barel. Ambles 1,74% dibandingkan hari sebelumnya.

Sementara yang jenis light sweet harganya US$ 68,57/barel. Turun, tetapi lebih landai yaitu hanya 0,1%.


crude

Sebelumnya, harga minyak sempat naik tajam karena fasilitas produksi di Amerika Serikat (AS) yang tutup sementara sebagai antisipasi serangan Badai Ida. Badai kategori 4 ini membuat 94% fasilitas produksi lepas pantai (offshore) di Teluk Meksiko terpaksa berhenti sementara. Produksi yang hilang ditaksir mencapai 1,7 juta barel/hari.

Namun setelah kenaikan yang tajam, investor mulai mencari celah untuk mencairkan keuntungan. Tekanan jual ini membuat harga kontrak minyak terkoreksi.

Selain itu, meski pasokan dari Negeri Paman Sam berkurang tetapi tidak demikian dengan OPEC+. Mulai bulan ini hingga akhir tahun, OPEC+ sudah sepakat untuk menambah produksi 400.000 barel/hari setiap bulannya hingga akhir tahun.

Perkembangan ini membuat pasokan minyak di pasar dunia mulai stabil. Akibatnya, ruang kenaikan harga menjadi terbatas.

TIM RISET CNBC INDONESIA


(aji/aji)

Adblock test (Why?)


Pagi-pagi Harga Minyak Kok Sudah Ambles 1,7%? - CNBC Indonesia
Lanjutan Lagi

No comments:

Post a Comment

Sempat Berdinding Kayu dan Tak Layak, Ini 8 Potret Kondisi Terbaru Rumah Melly Lee di Kampung Halaman - Kini … - KapanLagi.com

Sebelumnya kondisi kediaman Melly Lee di kampung halaman banyak mendapat sorotan. Jauh sebelum tenar Melly dan keluarga hanya tinggal di s...