Ada banyak stasiun TV Indonesia yang menayangkan pernikahan artis lho, Ma!
5 September 2021
Segala aspek kehidupan artis pasti selalu menjadi sorotan publik. Mulai dari hal kecil seperti pakaian yang dikenakan hingga momen-momen besar seperti pernikahan. Tak jarang ada banyak pernikahan artis yang disiarkan langsung di televisi nih, Ma!
Salah satu alasannya, yakni agar para publik dan penggemarnya juga dapat turut merasakan kebahagiaan di momen pernikahan tersebut. Deretan artis ini memilih untuk mengabadikan hari bahagianya lewat siaran secara langsung di TV.
Mungkin Mama juga menjadi salah satu yang ikut menjadi saksi hari bahagia mereka. Siapa saja deretan pasangan artis yang menikah dan disiarkan di TV, ya?
Berikut Popmama.com telah merangkum 10 pasangan artis yang pernikahannya disiarkan di TV. Yuk Ma, disimak!
1. Raffi Ahmad dan Nagita Slavina
Disebut-sebut sebagai pasangan favorit masyarakat Indonesia, tak heran jika pernikahan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina turut disiarkan di televisi.
Mulai dari akad nikah hingga resepsi, dua acara besar tersebut disiarkan di stasiun televisi yang ada. Mereka melangsungkan akad nikah pada 17 Oktober 2014 dan disiarkan secara langsung oleh RCTI.
Tak hanya itu, resepsi pernikahan yang berlangsung pada 25 Oktober 2014 juga disiarkan live di RCTI. Di sisi lain, Trans TV tak mau kalah dan turut membeli hak siar eksklusif dari pernikahannya. Acara pengajian juga disiarkan terlebih dahulu oleh Trans TV.
2. Anang Hermansyah dan Ashanty
Pasangan artis yang sangat terkenal lainnya adalah Anang Hermansyah dan Ashanty. Setelah gagal dalam pernikahan sebelumnya, Anang kemudian menikahi Ashanty pada Mei 2012 yang lalu.
Keduanya telah menjalani pernikahan hampir 10 tahun. Pada saat menikah, pernikahan Anang dan Ashanty disiarkan secara eksklusif di stasiun televisi RCTI, bahkan sukses mendapatkan rating yang tinggi.
3. Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty
Masih di tahun yang sama, ada pernikahan Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty yang sudah lebih dahulu disiarkan. Andhika dan Ussy telah menikah sejak 21 Januari 2012.
Mereka berdua melakukan resepsi pernikahan di Jakarta dan Malang. Kali ini, stasiun TV SCTV yang berhasil mengabadikan momen pernikahan mereka.
4. Olla Ramlan dan Muhammad Aufar Hutapea
Menikah pada 20 Desember 2012, pernikahan Olla Ramlan dan Aufar Hutapea juga disiarkan di televisi. Pada saat itu, Olla merupakan seorang presenter pada sebuah program yang sangat terkenal di RCTI, yaitu Dahsyat.
Program ini jugalah yang memilih untuk menyiarkan pernikahan Olla dan Aufar. Sempat beredar isu perpisahan, Olla dan Aufar masih bersama hingga saat ini.
Editors' Picks
5. Baim Wong dan Paula Verhoeven
Siapa yang tidak mengenal pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven?
Aktif di layar kaca dan media sosial membuat pasangan ini mencuri banyak perhatian publik. Keduanya telah resmi menjadi pasangan suami istri sejak 22 November 2018.
Kini, mereka tengah menikmati momen sebagai orangtua yang sedang menantikan kelahiran anak kedua. Pada saat mereka menikah, program Silet di RCTI memilih untuk menyiarkan pernikahan Baim dan Paula secara langsung.
6. Sule dan Nathalie Holscher
Pernikahan Sule dan Nathalie Holscher belum genap berusia satu tahun. Pasangan artis ini baru menikah pada 15 November 2020, bertepatan dengan ulang tahun Sule sendiri.
Kala itu, pernikahan mereka disiarkan secara langsung di stasiun TV ANTV dan beberapa platform digital lainnya. Mengingat bahwa pernikahan ini digelar saat pandemi Covid-19, maka siaran langsung menjadi pilihan yang tepat. Tujuannya untuk tetap bisa disaksikan oleh banyak orang.
7. Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah
Salah satu pernikahan terbesar di tahun 2021 jatuh kepada Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah. Bagaimana tidak, pernikahan mereka bahkan dihadiri oleh Presiden Joko Widodo sendiri pada saat itu.
Atta dan Aurel resmi menikah pada 3 April 2021. Pernikahan mereka pun mendapatkan perhatian dari stasiun televisi RCTI yang menyiarkannya secara langsung dalam beberapa hari.
8. Ashraf Sinclair dan Bunga Citra Lestari
Bak jodoh, Ashraf Sinclair dan Bunga Citra Lestari dipertemukan dalam sebuah wawancara. Saat itu, Ashraf harus mewawancarai BCL perihal karyanya di dunia musik.
Keduanya pun menjalin hubungan dan akhirnya telah menikah pada 8 November 2008. Pernikahan ini tak hanya mengundang perhatian media Indonesia, melainkan juga media di Malaysia.
Selain disiarkan di stasiun televisi di Indonesia, pernikahan Ashraf dan Bunga disiarkan di TV3 milik Malaysia. Tak heran, Ashraf sendiri memang berkebangsaan Malaysia.
Pernikahan mereka berdua sangat harmonis dan akhirnya dipisahkan oleh maut karena Ashraf meninggal dunia pada 18 Februari 2020.
9. Irish Bella san Ammar Zoni
Deretan pernikahan artis lainnya, yakni ada Ammar Zoni dan Irish Bella. Setelah melangsungkan pernikahan pada 28 April 2019, keduanya resmi menjadi seorang suami dan istri.
Pernikahan mereka disiarkan secara langsung oleh stasiun TV SCTV dan di platform lainnya. Saat ini, mereka telah dikaruniai seorang anak laki-laki bernama Air Rumi Akbar.
10. Rizky Billar dan Lesti Kejora
Belum lama ini, pasangan artis Rizky Billar dan Lesti Kejora juga telah resmi menikah.
Momen inilah yang telah ditunggu-tunggu oleh para penggemarnya, sehingga tidak boleh dilewatkan di layar kaca. Pernikahan keduanya dilangsungkan pada 19 Agustus 2021 setelah sempat tertunda akibat PPKM.
Billar dan Lesti bercerita ingin menyiarkan pernikahannya secara langsung agar para penggemarnya juga bisa merasakan hari bahagia mereka secara langsung, walaupun tidak hadir di tempat. Acara pernikahan ini disiarkan oleh stasiun TV Indosiar sepanjang hari dan mendapatkan rating yang tinggi.
Inilah 10 deretan artis yang pernikahannya disiarkan langsung di televisi Indonesia. Apakah Mama juga sempat menjadi saksi pernikahan mereka?
Baca juga:
10 Pernikahan Artis yang Sempat Disiarkan Live di TV - Popmama.com
Read More
No comments:
Post a Comment