Rechercher dans ce blog

Tuesday, August 3, 2021

IDI Duga Mahasiswi Sempat Lumpuh Usai Divaksin COVID Gegara Takut Berlebihan - detikNews

Banda Aceh -

Seorang mahasiswi di Aceh Barat, AW (23), sempat mengalami kelumpuhan usai menjalani vaksinasi Corona atau COVID-19. Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Aceh menjelaskan dugaan penyebab kelumpuhan yang dialami AW.

"Apa yang terjadi pada AW kemungkinan besar karena faktor psikosomatik atau ketakutan yang berlebihan sehingga memicu dampak pada kesehatannya," kata Ketua IDI Aceh dr Safrizal kepada wartawan, Selasa (3/8/2021).

Safrizal mengaku telah berkomunikasi dengan dokter yang merawat AW di Rumah Sakit Cut Nyak Dien, Aceh Barat. Menurut Safrizal, AW mengaku memiliki riwayat asam lambung dan pernah mengalami tifus.

"Semua keluhan itu, bukan termasuk kontra indikasi atau halangan untuk melakukan vaksin sehingga dilakukanlah vaksin," jelas anggota tim Satgas COVID-19 Universitas Syiah Kuala (USK) ini.

Safrizal menduga kecemasan yang tinggi membuat asam lambung AW naik karena ada keluhan nyeri di ulu hati. Kaki AW juga disebut menjadi lemah sehingga harus dirawat di rumah sakit.

"Namun setelah diamati tanda-tanda vitalnya secara ilmu kedokteran, seperti tekanan darah, nadi, dan pernafasan itu normal-normal saja. Ketika diajak bicara juga normal," ucapnya.

Saat dirawat di RS, kata Safrizal, mahasiswi Fakultas Hukum USK itu mendapatkan terapi sehingga kondisinya mulai membaik. Tim dokter juga bakal melatih AW berdiri dan berjalan lagi.

Safrizal menjelaskan apa yang terjadi pada AW tidak dapat disimpulkan sebagai dampak dari vaksin Corona. Dia mengatakan sudah lebih dari 20 juta orang di Indonesia yang divaksin.

"Bahkan ada yang mengeluhkan lumpuh dan sebagainya, tapi tidak ada yang fatal hanya perlu dirawat. Artinya, ini hanya perlu kesiapan mental kita ketika divaksin, karena keluhan yang timbul berkaitan dengan psikosomatik saja," ujarnya.

Kepala Biro Kemahasiswaan USK, Mustafa Sabri, mengatakan tim dari USK juga telah berkunjung ke Aceh Barat untuk melihat kondisi AW. Mustafa mengakui USK mewajibkan vaksinasi kepada mahasiswanya.

Namun bagi mahasiswa yang tidak boleh divaksin atau baru sembuh dari COVID-19, kata Mustafa, cukup melampirkan surat keterangan dari Puskesmas. Selain itu, mahasiswa juga dapat membuat surat pernyataan bila di daerahnya belum tersedia vaksinasi bagi usia 12-18 tahun.

"Untuk itulah, dalam kunjungan ini kami ingin memastikan bagaimana kondisi sebenarnya AW," ujar Mustafa.

Sebelumnya, AW (23) sempat mengalami kelumpuhan usai divaksin Corona. Namun kini anggota tubuhnya sudah dapat digerakkan kembali meski belum normal.

"Sekarang kaki dan tangannya sudah mulai dapat digerakkan. Kalau kemarin itu memang tidak bisa digerakkan sama sekali," kata paman AW, AM saat dikonfirmasi detikcom, Senin (2/8).

Simak juga '3 Temuan dari Hasil Autopsi Pemuda yang Wafat Usai Vaksin AstraZeneca':

[Gambas:Video 20detik]

Adblock test (Why?)


IDI Duga Mahasiswi Sempat Lumpuh Usai Divaksin COVID Gegara Takut Berlebihan - detikNews
Read More

No comments:

Post a Comment

Sempat Berdinding Kayu dan Tak Layak, Ini 8 Potret Kondisi Terbaru Rumah Melly Lee di Kampung Halaman - Kini … - KapanLagi.com

Sebelumnya kondisi kediaman Melly Lee di kampung halaman banyak mendapat sorotan. Jauh sebelum tenar Melly dan keluarga hanya tinggal di s...